PAC PP Khusus Pelabuhan Bersama PAC PP Dumai Kota Berikan Bantuan Sembako Menyambut Ramadhan

0
36
Foto Ketua MPC PP Kota Dumai Abdul Kadir, S.H memberikan bantuan secara simbolis kepada warga penerima bantuan.
Foto Ketua MPC PP Kota Dumai Abdul Kadir, S.H memberikan bantuan secara simbolis kepada warga penerima bantuan.

DUMAI (PNC group) – Ketua Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila Kota Dumai bersama jajaran fungsionaris MPC menghadiri pembagian bantuan sembako untuk fakir miskin yang diadakan oleh Pimpinan Anak Cabang (PAC) Pemuda Pancasila Kecamatan Dumai Kota bersama PAC Pemuda Pancasila Khusus Pelabuhan yang dilaksanakan di Kantor Sekretariat bersama PAC Pemuda Pancasila Khusus Pelabuhan dan PAC Pemuda Pancasila Dumai Kota Jalan Datuk Laksamana Kecamatan Dumai Kota.

Ketua MPC Pemuda Pancasila Kota Dumai Abdul Kadir, S.H hadir dalam kegiatan tersebut didampingi Sekretaris Anshar, S.H, Wakil Ketua II Berton Hutauruk beserta beberapa Ketua Bidang, Sekretaris Bidang dan Pengurus KOTI Mahatidana.

Abdul Kadir, S.H mengatakan, kegiatan ini merupakan program sosial yang rutin dilakukan Pemuda Pancasila Kota Dumai setiap tahunnya, yang dilakukan oleh seluruh PAC yang ada di Kota Dumai.

“Saya sangat mengapresiasi kegiatan ini, karena sangat bagus sekali. Apalagi moment nya tepat dalam menyambut bulan suci Ramadhan. Semoga kegiatan ini menjadi Berkah dan dapat membantu kehidupan masyarakat yang menerimanya,” katanya.

Di tempat yang sama, Ketua PAC Pemuda Pancasila Khusus Pelabuhan Damiri mengatakan, kegiatan pembagian bantuan sembako ini bersamaan menyambut bulan suci Ramadhan, PAC Kecamatan Dumai Kota dan PAC Khusus Pelabuhan mengadakan pembagian bantuan sembako kepada fakir miskin.

“Dengan niat yang tulus untuk berbagi dengan keluarga fakir miskin, kami memberikan bantuan sembako dalam menyambut bulan suci Ramadhan ini,” ucapnya.

“Tahun ini kami membagikan bantuan sembako kepada fakir miskin sebanyak 550 KK dan kedepannya kami akan membantu lebih banyak lagi,” tutupnya.

Sementara itu Ketua PAC Pemuda Pancasila Kecamatan Dumai Kota Asnur Memori yang diwakili Sekretarisnya Ryan Pratama mengatakan, kegiatan sosial pemberian bantuan sembako seperti ini akan kami jadikan program rutin bersama setiap tahunnya.

“InsyaAllah, program sosial ini akan kami lakukan setiap tahunnya sebagai rasa kepedulian kami dengan kelurga yang membutuhkan,” kata Ryan.

Selanjutnya Ryan Pratama berharap agar setiap Pengurus Ranting yang ada di Kecamatan Dumai Kota agar bisa melaksanakan kegiatan sosial seperti ini di kelurahan masing-masing.

“Dengan melakukan kegiatan sosial bersama tiap tahunnya, maka masyarakat tahu bahwa Pemuda Pancasila peduli dengan sesama” tutupnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Aipda N Sihombing mewakili Kapolsek Dumai Kota dan seluruh Pengurus Ranting se-Kecamatan Dumai Kota. (Vanche)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini